keseruan kegiatan homestay kelas 5 hari pertama
Keseruan Kegiatan Homestay Siswa Kelas 5 SD Muhammadiyah Prambanan
Kamis, 21 Desember 2023 siswa/siswi kelas 5 SD Muhammadiyah melaksanakan kegiatan Homestay di desa Purwodadi, Bugisan, Prambanan, Klaten. Kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua hari. Pada hari pertama ini, siswa/siswi diajak untuk melihat kegiatan produksi tahu PE, bakpia, dan emping.
Tiap kelompok akan melakukan kunjungan secara bergantian pada setiap tempat-tempat produksi tersebut. Pada tempat pembuatan tahu PE, siswa diajarai tentang proses pembuatan tahu tanpa bahan pengawet. Pada kunjungan ini, siswa/siswi juga diberikan kesempatan untuk mencoba secara langsung hasil produksi tahu.
Pada tempat berikutnya siswa melihat proses pembuatan emping. Mulai dari mengsangrai, sampai dengan nenumbuk biji melinjo hingga pipih dan siap jemur. Kegiatan hari ini ditutup dengan kunjungan siswa/siswi dipabrik pembuatan bakpia. Dimana siswa/siswi SD Muhammadiyah Prambanan juga diberikan kesempatan untuk melihat proses produksi bakpia secara langsung. Semoga kegiatan ini, dapat memberikan pembelajaran dan tambahan wawasan bagi siswa/siswi SD Muhammadiyah Prambanan.
Komentar
Posting Komentar